Home / Berita / Fakultas

Sabtu, 10 Juni 2023 - 19:54 WIB

FKM Unismuh Palu Raih Akreditasi “Baik Sekali”

Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu berhasil meraih akreditasi “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Pendidikan Tinggi Kesehatan Indonesia (LAM-PTKes).

Itu tertuang dalam Surat Keputusan LAM-PTKes Nomor: 0350/LAM-PTkes/Akr/Sat/V/2023, dan ditandatangani oleh Ketua LAM-PTKes Prof.dr.Usman Chatib Warsa, Sp. MK., Ph.D tertanggal 5 Mei 2023.

Setelah sebelumnya fakultas ini melewati tahap akreditasi pada tanggal 16 sampai 18 April 2023.

Wakil Dekan 1 FKM Unismuh Palu, Dr. Budiman, S.Pd., M.Kes mengatakan, ini adalah suatu kesyukuran yang luar biasa, karena dengan capaian akreditasi “Baik Sekali” itu menandakan jika fakultas ini mampu menaikan statusnya, dari akreditasi “B” meningkat menjadi “Baik Sekali”.

Dengan harapan, akreditasi kedepan status akreditasi “Baik Sekali” itu bisa meningkat lagi menjadi “Unggul”. Peluang untuk mencapai itu dimiliki fakultas ini.

Pasalnya, catatan dari Asesor fakultas ini hanya memiliki kekurangan Laboratorium. “Saat ini memang Lebnya kita masih tahap pembangunan, Leb yang ada memang belum maksimal,”sebutnya, Kamis (8/6/2023).

Terlebih tiga tahun kedepan tenaga dosen yang menyelesaikan pendidikan S3 di fakultas ini semakin bertambah jumlahnya, begitu juga dengan pangkat akademik tenaga dosen juga dipastikan akan semakin banyak yang meningkat dari yang ada saat ini.

Sekalipun katanya, masa berlaku akreditasi itu lima tahun, namun FKM Unismuh Palu berupaya tiga tahun kedepan akan melakukan reakreditasi. “Tiga tahun kedepan optimis bisa kita lakukan reakreditasi untuk menuju “Unggul”,”jelas Budiman.

Rektor Unismuh Palu, Prof. Dr. H. Rajindra, SE., MM memberikan apresiasi dan selamat kepada FKM Unismuh Palu, atas kerja-kerja cerdas dan kerja kolosal para civitas akademika di fakultas itu telah membuahkan hasil yang sangat menggembirakan.

Namun kata Prof Rajindra, FKM tidak boleh cepat berpuas diri atas apa yang telah mereka capai saat ini, karena mempertahankan jauh lebih sulit dari memperjuangkan apa yang ada saat ini. Untuk itu harus tetap terus melakukan pembenahan dan perbaikan dari catatan-catatan para Asesor, karena dari catatan asesor itu dapat diketahui kekurangan-kekurangan yang masih dimiliki.

“Pertama ucapan selamat kepada teman-teman yang ada di FKM atas capaian akreditasi “Baik Sekali” itu, tentu ini hasil dari kerja-kerja cerdas dan kerja kolosal yang kompak dari teman-teman di FKM, namun harus diingat jangan cepat berpuas diri, karena masih banyak hal yang harus dilakukan untuk mencapai “Unggul”,” pesan Prof Rajindra.

Sumber:https://sultengraya.com/read/154702/fkm-unismuh-palu-raih-akreditasi-baik-sekali/

Share :

Baca Juga

Berita

Unismuh Palu Kembali Ketambahan Tenaga Dosen Bergelar Doktor

Berita

Dua Dosen Unismuh Palu Lolos Seleksi Pendanaan Hibah Bima Kemendikbudristek Tahun 2023

Berita

Unismuh Palu Bakal Laksanakan Wisuda Pekan Depan

Berita

PENGAJIAN LP2AIK – FAI UNISMUH PALU, Prof Nurdin Bahas Dampak Teknologi Informasi di Era 5.0

Berita

Dua BEM Fakultas di Unismuh Palu Seminar Akhir PHP2D Tahun 2021

Berita

MDMC dan Unismuh Palu Bangun PUSTU di Pasigala

Berita

Unismuh Palu Pertahankan Posisi Kampus Swasta Terbaik di Sulteng

Berita

Ikut Aksi di Jakarta, Aptisi Sulteng Bawa Enam Tuntutan PTS